Dalam rangka membangun institutional memory dan kontribusi keilmuan bagi sivitas akademika, policy makers, publik dan masyarakat luas, Bank Indonesia Institute (BINS) menerbitkan Buku “Pemodelan Ekonomi Bank Indonesia: Kerangka Kerja, Metodologi, dan Aplikasi” di tahun 2022. Buku ini disusun dengan tujuan utama untuk memberikan gambaran mengenai model-model ekonomi yang dikembangkan dan dig…
Krisis keuangan global 2008/09 memberikan pelajaran mendasar bahwa untuk menjaga stabilitas makroekonomi dan keuangan, bank sentral tidak bisa hanya dengan mengandalkan kebijakan moneter konvensional. Bank sentral perlu menerapkan paradigma kebijakan baru yaitu bauran kebijakan (policy mix), yang pada dasarnya merupakan integrasi optimal antara kebijakan moneter, kebijakan makroprudensial, dan …